Cara Download Video di Android dalam Sekejap

Cara Download Video di Android dalam Sekejap, itulah akan kita bahas pada kesempatan kali ini. Banyak yang masih merasa kebingungan dalam mendapatkan video favoritnya melalui andorid kesayangannya. Untuk itulah kami datang dengan menawarkan solusi atas masalah yang sedang anda hadapi saat ini. Sebenarnya tidak sulit kok, langkahnya pun tidak ribet, dan sangat cepat. Anda hanya butuh 5 langkah cepat saja dan sim salabim video anda sudah tersimpan rapi dalam memori android. Selebihnya mengenai kecepatan download tergantung dari ukuran video dan kecepatan internet anda hehe Langsung saja ya kita menuju ke inti persoalan. Let's go guys.

Cara Download Video di Android dalam Sekejap


Pada kesempatan kali ini kami akan menyajikan informasi menarik untuk anda seputar cara mendapatkan video dari internet. Bagi anda yang belum tahu akan cara yang satu ini tak ada salahnya untuk membaca trik ini sejenak. Semoga bermanfaat untuk anda. (Baca Juga : 5 Aplikasi Download Video, Gratis!)

Cara Download Video

Baiklah sekarang mari kita baca langkah selengkapnya tentang cara download video di Android, anda juga bisa membagi info ini kepada teman-teman. Caranya sangatlah mudah cukup dengan menekan tombol share yang ada dibawah artikel ini. Yupm ini lah baca dan praktekkan langkah-langkah berikut ini. 
  1. Buka situs YouTube dan cari video yang hendak didownload.
  2. Setelah anda menemukan video yang ingin diunduh, perhatikan url pada browser android anda, disitu tertera alamat link video tersebut. 
  3. Nah kini gantilah "www"dengan "ss" misalnya video dengan alamat : www.youtube.com/watch?v=SMuzicZpVtc ganti sehingga menjadi ssyoutube.com/watch?v=SMuzicZpVtc
  4. Sesudah itu tekan enter maka anda akan dibawa ke alamat http://en.savefrom.net . Situs tersebut akan mengkonversi video dengan standar Youtube ke format berbagai format file video seperti 3gp, MP4, dll. Setelah itu anda tinggal menekan tombol download. SaveFrom.net sendiri adalah layanan online yang membuat proses download dari internet menjadi mudah dan sederhana. Dengan layanan ini, Anda dapat men-download audio, video, dan jenis-jenis file dari berbagai situs dan jejaring sosial seperti : rapidshare.com, youtube.com, vkontakte.ru dan lain-lain.
  5. Kini anda tinggal menentukan mutu video yang akan anda download itu, pilihannya adalah 240p, 360p, 720p, 1080p. Semakin besar nilainya tentunya semakin besar ukuran file sehingga berakibat pada kecepatan proses download video tersebut.

Anda sudah menikmati tulisan "Cara Download Video di Android dalam Sekejap" pasti juga suka dengan "Cara Cepat Download Film di Ganool dalam Sekejap" semoga bisa membantu anda dalam mengarungi lautan web yang ada di dunia maya ini hehe.

Senang rasanya bisa berbagiilmu bersama anda namun lagi-lagi waktu yang terbatas mengharuskan saya untuk menyudahi artikel ini, silahkan jelajahi dan ambil segala ilmu yang ada di blog ini, sudah dulu ya? Akhir kata selamat menjalani hari yang indah dan salam sukses.